Nasional
Beranda » Presiden Prabowo Pastikan Pemulihan Korban Bencana di Agam Berjalan, Tinjau Huntara dan Layanan Pengungsi

Presiden Prabowo Pastikan Pemulihan Korban Bencana di Agam Berjalan, Tinjau Huntara dan Layanan Pengungsi

Presiden Prabowo Subianto mengunjungi lokasi terdampak bencana di Posko Pengungsi yang berlokasi di SD Negeri 05 Kayu Pasak Palembayan, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatra Barat, pada Kamis, 18 Desember 2025. Foto: BPMI Setpres

THEREPUBLIKA.ID, AGAM – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Agam, Provinsi Sumatra Barat, Kamis, 18 Desember 2025, untuk memastikan penanganan dan pemulihan korban bencana berjalan optimal. Kunjungan ini difokuskan pada peninjauan hunian sementara serta layanan dasar bagi warga yang terdampak.

Setibanya di Kabupaten Agam, Presiden mendarat di helipad Lapangan Sepak Bola Ipensi Ngungun sebelum melanjutkan peninjauan ke lokasi pembangunan hunian sementara. Pemerintah menyiapkan pembangunan 100 unit hunian sementara sebagai solusi awal bagi para pengungsi sembari menunggu proses rehabilitasi dan pembangunan hunian tetap.

Presiden menyatakan kepuasannya terhadap progres pembangunan huntara yang dinilai memiliki kualitas baik dan diharapkan dapat segera ditempati warga. Hunian sementara tersebut dirancang agar para pengungsi tidak lagi harus bertahan di tenda dalam waktu lama.

Selanjutnya, Presiden mengunjungi posko pengungsian di SD Negeri 05 Kayu Pasak Palembayan yang saat ini menampung ratusan warga terdampak. Di lokasi tersebut, Presiden meninjau langsung kondisi pengungsi, berdialog dengan masyarakat, serta mendengarkan laporan terkait kebutuhan mendesak yang masih diperlukan.

Perhatian Presiden juga tertuju pada pemulihan psikologis korban bencana, khususnya anak-anak. Ia menyempatkan diri meninjau posko trauma healing dan berinteraksi langsung dengan anak-anak pengungsi, memberikan dukungan moril agar mereka tetap semangat dan tidak larut dalam trauma pascabencana.

Usai Pidato di WEF, Prabowo Sambangi Paviliun Indonesia dan Jajaki Peluang Investasi

Dalam rangka memastikan layanan dasar terpenuhi, Presiden turut meninjau dapur umum dan posko kesehatan. Di dapur umum, Presiden melihat langsung proses penyediaan makanan bagi pengungsi, sementara di posko kesehatan ia memastikan pelayanan medis berjalan dengan baik bagi warga yang membutuhkan.

Kunjungan Presiden Prabowo ke Kabupaten Agam ini menegaskan kehadiran negara di tengah masyarakat terdampak bencana serta komitmen pemerintah untuk terus bekerja dalam mempercepat pemulihan, baik dari sisi hunian, kesehatan, maupun kesejahteraan sosial warga.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Advertisement
× Advertisement